Pages

Tuesday, June 14, 2011

Prediksi perubahan yang paling spektakuler 5 tahun mendatang

prediksi gw hal yang paling spektakuler saat 5 tahun mendatang yaitu semua serba touch screen.
ya touch screen..semua serba sentuh..dari sekarang aja mulai banyaknya hp-hp yang sudah touch screen..

mungkin nanti remot untuk tv aja udah touch,
kenapa touch?? ya menurut gw, touch screen itu lebih mudah dipakai, mungkin dari segi teknologi, ini lebih mudah..
mungkin sekarang masih mahal..tetapi kalau nanti semua produk sudah di ubah menjadi sistem touch, mungkin harganya akan lebih terjangkau untuk semua kalangan..
untuk yang kurang tau touch screen itu sepeti apa,berikut ada pengertiannya..
touch panel atau touch screen panel adalah sebuah perangkat input komputer yang bekerja dengan adanya sentuhan tampilan layar menggunakan jari atau pena digital. Antarmuka layar sentuh, di mana pengguna mengoperasikan sistem komputer dengan menyentuh gambar atau tulisan di layar itu sendiri, merupakan cara yang paling mudah untuk mengoperasikan komputer dan kini semakin banyak digunakan dalam berbagai aplikasi.

Layar sentuh banyak digunakan dalam industri manufaktur yang membutuhkan tingkat akurasi, sensivitas terhadap sentuhan, dan durabilitas yang sangat tinggi. Namun perangkat layar sentuh semakin lama semakin dapat ditemukan dalam perangkat-perangkat teknologi konsumen yang diproduksi secara massal, seperti pada komputer jinjing, pemutar musik seperti iPod Touch, dan telepon genggam seperti iPhone atau Blackberry Storm. Hal ini dimungkinkan karena perangkat layar sentuh dapat dibuat dalam berbagai ukuran tampilan.

Layar sentuh sering dipakai pada kios informasi di tempat-tempat umum, misalnya di bandara dan rumah sakit serta pada perangkat pelatihan berbasis komputer. Sistem layar sentuh tersedia dalam bentuk monitor yang sudah memiliki kemampuan layar sensitif sentuhan dan ada juga kit touchscreen yang lebih ekonomis yang dapat dipasang pada monitor yang sudah ada.

Selain hal di atas, menurut saya akan semakin terjadi perubahan yg spektakuler pada handphone dan gadget lainnya pada 5 tahun mendatang.. Dapat dipastikan handphone akan semakin canggih.. Begitu juga dengan gadget yg akan semakin kecil dan tentunya semakin multifungsi.. Contoh nyata yg dapat kita lihat di Indonesia, penggunaan Netbook dan PC Tablet semakin menjamur.. Hal ini cukup membuktikan bahwa dengan bertambahnya tahun bertambah pula keinginan manusia untuk memiliki gadget yg tergolong berukuran mini, tentu saja dengan fungsi yg tidak mini..

No comments: